Shalom, teman-teman ! Bagaimana kabarnya? Semoga kita selalu sehat  dan dalam perlindungan kasih Yesus Kristus.  Senang sekali kami anak-anak KB-TK Kristen Petra 7 bersama-sama bisa belajar mencintai dan menjaga alam dengan berkebun, yapp kami diajak untuk bisa berkebun menanam dan merawat tanaman yang dimulai dari lingkungan terdekat yaitu lahan tanah yang ada ditaman sekolah.  Miss mengajak kami untuk bisa menjadi anak yang hebat dengan mau berbagi kasih pada sesama tapi dengan cara yang unik yaitu menanam sayuran. Asyik kan? kegiatan ini juga merupakan salah satu program sekolah kami yaitu Kidspreneur Charity yang rutin kami laksanakan disekolah. Menurut informasi yang kami dapatkan dari Miss, ada beberapa tahapan dan proses yang harus kami lakukan sebelum kami berkebun. Kegiatan ini kami laksanakan mulai dari Bulan Januari 2024 ini hingga beberapa bulan kedepan.  Pertama kami diajak oleh Miss untuk melihat bagian-bagian tanah yang akan kami tanami, lahannya sudah dibagi loh mulai dari bagian untuk anak-anak KB, anak-anak TK dan juga tidak ketinggalan  Miss serta Mister juga turut serta menanam, seru sekali kan?. Kami juga diberitahu jika ingin menanam tanaman yang baik itu harus sabar  karena butuh waktu dan proses yang tidak sebentar. Pada hari kedua kami diajak untuk menggemburkan tanah,  ini adalah pertama kali kami tahu prosesnya sangat asyik Miss dengan sabar mengajari kami cara mencampurkan tanah dan pupuknya menggunakan cangkul dan cetok. Kemudian pada hari ketiga kami mengajak papa dan mama untuk menanam benih yang sudah disiapkan oleh Miss kami masing-masing, menanam ternyata juga tidak asal menaburkan benih tapi juga ada alat yang digunakan saat meletakkan bibitnya agar nanti saat tumbuh tanaman kami bisa tumbuh dengan rapi .Wah seru sekali rasanya bisa mengerti bagaimana proses yang harus kami lakukan baik saat menggemburkan tanah dan menabur benih-benih tanaman sayuran, terlebih lagi kami bisa belajar berkebun tidak hanya bersama Miss dan teman-teman yang ada disekolah tapi juga mengajak papa-mama untuk mau ikut turut serta membantu kami. Nah sekarang kami akan belajar sabar merawatnya dengan rajin menyiram dan mengamati pertumbuhan bibit yang sudah kami tanam bersama. Semoga bibit yang sudah kami tanam dapat bertumbuh subur sehingga nanti hasilnya dapat kami olah kemudian kami bagikan bagi sekolah-sekolah yang ada didekat lingkungan sekolah kami.Sampai jumpa di cerita kegiatan KB TK Kristen Petra 7 yang lainnya ya! Tuhan Yesus memberkati kita semua, amin.

Loading